Kemenkumham

Kemenkumham Jambi Ikuti Sosialisasi Survei Penilaian Integritas KPK secara Virtual

Dari Ruang Rapat, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar beserta Pimti Pratama ikuti Sosialisasi Survei Penilaian Integritas (SPI) KPK di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia periode Tahun 2024 secara virtual, Rabu (25/09/2024).

Acara ini merupakan hasil kolaborasi dengan Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI yang dipimpin langsung Sekretaris Itjen Kemenkumham RI Ika Yusanti beserta tim.

Kanwil Kemenkumham Jambi Siapkan Pembentukan Griya Abhipraya, Dorong Penerapan Keadilan Restoratif

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi melakukan kunjungan kerja ke Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jambi, Selasa (24/09/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau persiapan pembentukan Griya Abhipraya, sebuah inisiatif penting dalam rangka pemberdayaan Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan (Pokmas Lipas) serta penerapan Keadilan Restoratif di Indonesia.

Ketua Umum Pipas Ny. Ana Reynhard Kunjungi Jambi, Tekankan Pelestarian Budaya dan Lingkungan dalam Kunjungan Kerja

Ketua Umum Pipas, Ny. Ana Reynhard, melakukan kunjungan kerja di Provinsi Jambi. Kedatangan beliau pada Minggu (22/09/2024) disambut hangat oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar, beserta istri, di VIP Bandara Sultan Thaha Syarifuddin Jambi.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah Pimpinan Tinggi Pratama, diantaranya Kepala Divisi Administrasi Kortini JM Sihotang dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Lili, serta kepala Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jambi.

Hasil Penilaian IKPA Kanwil DJPb Jambi, Lapas Sarolangun Cetak Quattrick Kinerja Terbaik Pelaksanaan Anggaran

Kabar membanggakan lagi dan lagi datang dari Lapas Sarolangun Satker di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi.

Tidak puas mencetak Hatrick pada Agustus 2024 yang lalu, jajaran Urusan Keuangan dan Kepegawaian kembali menoreh prestasi Quattrick dengan merengkuh 4 penghargaan berturut-turut pada bidang keuangan dengan kategori Satuan Kerja (Satker) dengan capaian IKPA terbaik dengan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Kategori Pagu Kecil Semester I Tahun Anggaran 2024 dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Jambi.

Menkumham Supratman Andi Agtas Tegaskan Dukungan Naturalisasi Atlet Demi Target Timnas Lolos Piala Dunia 2026

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Supratman Andi Agtas menegaskan bahwa Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) akan terus mendukung kemajuan olahraga Indonesia. Dukungan yang diberikan berupa naturalisasi kepada atlet sepak bola ini diharapkan akan bisa meloloskan tim nasional (timnas) menuju Piala Dunia 2026 di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat mendatang.

Kakanwil Kemenkumham Jambi Tinjau Lapas Muara Bulian: Apresiasi SAE dan Fasilitas Kesehatan yang Memadai

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar, manfaatkan waktu libur kunjungi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Muara Bulian, Senin (16/09/2024).

Dalam kunjungannya, Elly Yuzar memberikan apresiasi atas adanya Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) di Lapas tersebut, yang dinilai sangat bermanfaat dalam memberikan bekal keterampilan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) setelah mereka bebas.